Download Naskah Pidato Mendikbud Pada HGN Tahun 2020

Naskah Pidato Mendikbud Pada Upacara Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2020


Download Naskah Pidato Mendikbud Pada Upacara Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2020. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah merlis Naskah Pidato Mendikbud untuk disampiakan Pada Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2020.


Salinan isi Naskah Pidato Mendikbud Pada Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2020, antara lain menyampaikan bahwa Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2020 ini sangat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini kita memperingati Hari Guru Nasional dalam situasi pandemi Covid-19. Sistem pendidikan dimana saja, di seluruh dunia, terkena dampak langsung. Sekolah-sekolah pun sementara harus ditutup. Data UNESCO mencatat lebih dan 90% atau di atas 1,3 miliar populasi siswa global harus belajar dan rumah. Hampir satu generasi di dunia terganggu pendidikannya. Akibat pandemi pula, jutaan pendidik dituntut untuk bisa melakukan pembelajaran jarakjauh atau belajar dan rumah. Hal mi dilakukan agar kita bisa menjaga diri dan potensi terkena virus sekaligus memutus rantai penularannya. Sebagai manusia biasa, situasi sulit ini kadang kala membuat kita merasa tidak nyaman dan tidak berdaya. Ada pilihan untuk menyerah, ada opsi untuk mengeluh. Namun, kita memilih terus bangkit dan berjuang. Itu karena keyakinan bahwa kita tetap bisa mengupayakan keberlanjutan pembelajaran bagi murid-murid yang kita cintai walau dengan segala keterbatasan.


Pada bagian Naskah Pidato Mendikbud Pada Upacara Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2020 lainnya, beliau menyatakan ingin memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua guru, tenaga kependidikan, pemerintah daerah, para pemangku kepentingan pendidikan yang telah menciptakan perubahan dan inovasi yang sangat luar biasa. Dengan semangat juang yang tinggi dan kesabaran Bapak dan Ibu guru semua, pembelajaran tetap terus berjalan meski dengan segala keterbatasan.

 

Mendikbud sangat terharu melihat dan mendengar cerita-centa hebat, dedikasi, kesungguhan Bapak dan Ibu guru untuk bergerak mencari solusi agar proses belajar anak-anak Indonesia tidak terhenti. Ada yang sudah melakukan pembelajaran daring. Ada guru yang membuat anak-anak menjadi kelompok kecil dan didatangi secara bergiliran. Ada yang masuk ke sekolah dengan menggunakan jadwal bergilir dengan protokol yang sangat ketat. Ada yang mendatangi rumah siswa dan berdiskusi dengan orang tua siswa untuk membantu proses belajar mengajar di rumah. Ada yang mencari sinyal di seberang sungai, dan sebagainya. Semuanya menjadi bukti bahwa kita semua adalah pewaris para pejuang yang tidak mau menyerah dengan keadaan. Kita mampu beradaptasi dengan terus belajar, berbagi, dan berkolaborasi.


Selengkapnya silahkan download Naskah Pidato Mendikbud Pada Upacara Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2020 melalui link di bawah ini


Link download Naskah Pidato Mendikbud Pada Upacara Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2020 (disini)


Demikian informasi tentang Download Naskah Pidato Mendikbud Pada Upacara Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2020. Semoga ada manfaatnya, terima kasih.





1 comment:

  1. Informasinya sangat bermanfaat dan menginspirasi, terima kasih banyak.

    ReplyDelete

Theme images by ainamulyana. Powered by Blogger.